Apa itu aplikasi Sistem Informasi Kepegawaian (SIMPEG)?
SIMPEG adalah aplikasi berbasis web yang dikembangkan oleh Badan Kepegawaian Provinsi NTT untuk membantu ASN mengakses informasi kepegawaian dan mengelola dokumen digital kepegawaian
Apa itu SIASN?
SIASN (Sistem Informasi ASN) adalah platform nasional yang dikembangkan oleh BKN untuk mengintegrasikan data dan informasi kepegawaian ASN secara nasional.
Apa keunggulan SIMPEG dibanding sistem lain?
SIMPEG terintegrasi dengan SIASN, memungkinkan sinkronisasi data nasional, serta menyediakan akses mudah ke data kepegawaian dan dokumen digital secara terpusat.
Bagaimana cara login ke SIMPEG?
Kunjungi URL aplikasi di http://aplikasi.bkd.nttprov.go.id/simpeg, lalu masukkan NIP sebagai username kemudian sistem akan mengirimkan OTP melalui Whatsapp ke nomor ASN yang tersimpan pada SIASN.
Apa yang harus dilakukan jika lupa password?
ASN cukup memastikan nomor HP yang terdaftar sudah diperbarui dan bisa menerima pesan Whatsapp. Sistem akan mengirimkan OTP setiap hari ketika mengakses SIMPEG
Apa saja jenis dokumen yang bisa diunggah?
Dokumen yang dapat diunggah meliputi KTP, KK, SK CPNS, SK PNS, dokumen kenaikan pangkat, dokumen pensiun, dan arsip kepegawaian lainnya.
Apakah data di SIMPEG aman?
Ya, data pada SIMPEG dilindungi dengan standar keamanan tinggi serta menggunakan password OTP yang dikirimkan via Whatsapp ke Nomor HP setiap ASN.
Apakah SIMPEG bisa diakses dari perangkat seluler?
Ya, SIMPEG mendukung akses dari perangkat seluler melalui browser, sehingga memudahkan pengguna untuk mengakses data kapan saja.
Apa manfaat integrasi dengan SIASN?
Integrasi dengan SIASN memungkinkan data ASN terhubung langsung dengan sistem nasional, mempermudah proses verifikasi dan pengelolaan data kepegawaian.
Siapa yang dapat mengakses SIMPEG?
Aplikasi ini hanya dapat diakses oleh ASN Provinsi NTT dengan kredensial login yang valid dengan OTP via Whatsapp.